KATA PENGANTAR
Puji syukur kami ucapkan atas segala petunjuk yang telah diberikan Allah sehingga penyusunan Laporan Evaluasi Diri Sekolah (EDS) ini dapat penyusun selesaikan sesuai jadwal waktu yang diberikan.
Penyusunan Laporan ini bertujuan untuk memenuhi tugas yang diberikan kepada kami sebagai salah satu sekolah yang ditunjuk untuk melaksanakan EDS, yang diselenggarakan oleh Direktorat Tenaga Kependidikan Dirjen PMPTK Kemendiknas yang bekerjasama dengan LPMP Kalimantan Selatan. Disamping itu, penyusunan laporan ini untuk mencoba menerapkan materi pelatihan yang diberikan serta menambah pengalaman penyusun dalam mengevaluasi diri dalam menjalankan fungsi sebagai Kepala Sekolah.
Penyusun menyadari bahwa laporan ini masih jauh dari kata sempurna, untuk itu saran dan masukan dari berbagai pihak sangat diharapkan, agar masa datang penyusun dapat membuat laporan yang lebih baik.
Akhirnya penyusun berharap semoga laporan ini bermanfaat bagi yang ada kaitannya dengan informasi yang ada dalam laporan ini, khususnya pihak SMP Negeri 1 Karang Bintang dengan perangkat internalnya, dan pihak departemen dan instansi terkait serta lingkungan sekitar yang secara langsung dan tidak langsung berkepentingan dengan informasi ini demi kemajuan SMP Negeri 1 Karang Bintang.
Tanah Bumbu, November 2010
Penyusun,-
FAJERIANOR, S.Pd
|
PENDAHULUAN
Latar Belakang
SMP Negeri 1 Karang Bintang memiliki 28 karyawan. Dari jumlah tersebut 19 orang berprofersi sebagai guru, selebihnya adalah tenaga administrasi dan pegawai lainnya. Ditinjau dari aspek jumlah kelas keadaan ini dapat dikatakan cukup propesional dan rasional.
Jumlah siswa yang menjadi binaan di SMP Negri 1 Karang Bintang ini berjumlah 345 orang,dengan rincian 195 orang laki-laki dan 150 orang perempuan. Dari jumlah tersebut para siswa dibagi meenjadi 9 kelas dengan jumlah rata-rata perkelas 35 siswa.
SMP Negeri 1Karang Bintang adalah sekolah pioner di wilayahnya, berdiri sejak tahun 1981 dengan SK Depdiknas Nomor : 0219/O/1981, dengan umurnya yang menginjak 30 tahun ini, sekolah ini dirasakan lambat menerima dan mengalami kemajuan. Hal ini dimungkin oleh beberapa sebab ; topografisnya yang relative jauh dari pusat kota. (± 350 Km dari ibukota propinsi dan 15 Km dari ibu kota kabupaten ). Kendala-kendala lain secara teknis dan non teknis masih banyak yang tidak dapat diuraikan di sini karena perlu pengkajian tersendiri.
Dengan disusunnya Laporan Evaluasi Diri Sekolah (EDS) ini mudahan dapat memberikan atau menjadi kontribusi SMP Negeri 1 Karang Bintang untuk memacu lebih maju karena dapat memetakan permasalahan yang dihadapi secara lebih spesifik.
EDS adalah evaluasi internal yang yang dilaksanakan oleh semua pemangku kepentingan pendidikan (stakeholders) di sekolah untuk mengetahui secara menyeluruh kinerja sekolah. Deskripsi dari EDS ini akan dapat memberikan informasi global perihal kekuatan dan kelemahannya secara pasti sehingga akan diperoleh masukan dan dasar nyata untuk menumbuhkan budaya peningkatan mutu yang berkelanjutan.
Ada beberapa hal penting yang kita perhatikan disini:
a. Evaluasi ini bersifat internal – dilakukan oleh dan untuk mereka sendiri, bukan dilaksanakan oleh orang lain.
b. Akan mengevaluasi seluruh kinerja sekolah yang akan meliputi aspek-aspek manajerial dan akademis.
c. Mengacu pada SPM dan 8 SNP yang hasilnya akan membantu program nasional dalam upaya penjaminan dan peningkatan mutu pendidikan secara umum.
d. Untuk kepentingan sekolah ini sendiri, bukan untuk perbandingan dengan sekolah sekolah lain atau untuk akreditasi sekolah.
e. Hasil EDS sebagai bahan masukan dan dasar dalam penulisan RPS/RKS maupun RAPBS/RAKS.
PELAKSANAAN EDS
Pelaksanaan EDS adalah dengan mempelajari dan Instrumen EDS seperti yang telah diberikan dan diformulasikan dalam pelatihan yang diselenggarakan Direktorat Tenaga Kependidikan Dirjen PMPTK Kemendiknas yang bekerjasama dengan LPMP, selanjutnya diusahakan untuk dapat memberikan input yang diperlukan dalam kisi-kisi intrumen. Untuk dapat memberikan input yang dikehendaki Kepala Sekolah telah membentuk Tim Pengembang Sekolah (TPS) SK Kepala Sekolah Nomor : 421.2/082/Disdikpora/2010, tanggal 25 Oktober 2010 (Lampiran 1) dengan susunan sebagai berikut :
1. Fajerianor, S.Pd. (Kepala Sekolah) Koordinator
2. Rahmat Rustandi (Kaur TU) Sekretaris
3. Pairan (Ketua Komite Sekolah) Anggota
4. Laila Supartinah, S.Pd. (Guru Senior) Anggota
5. Surahmad, S.Pd. (Guru Senior) Anggota
6. M. Sulaiman (Orang tua siswa) Anggota
DAFTAR INSTRUMEN EDS BERDASARKAN KESELURUHAN ISI SNP
1. Standar Sarana dan Prasarana. 5. Standar Kompetensi Lulusan.
2. Standar Isi 6. Standar Pengelolaan.
3. Standar Proses. 7. Standar Pendidik dan Tenaga Kependidikan.
4. Standar Penilaian. 8. Pembiayaan
TPS dapat meminta bantuan guru dan karyawan/ petugas lain sesuai dengan kebutuhan dan keahlian dibidangnya dan kesolitan TPS itu sendiri.
Dengan pelaksanaan EDS ini diharapkan agar pihak sekolah dapat mengetahui dengan pasti kekuatan dan kelemehan sekolah dan hasil EDS akan dijadikan masukan untuk membuat Rencana Pengembangan Sekolah (RPS) atau Rencana Kegiatan Sekolah (RKS) untuk kurun waktu 4-5 tahun maupun Rencana Anggaran, Pendapatan dan Belanja Sekolah (RAPBS) atau Rencana Kegiatan dan Anggaran Sekolah (RKAS) untuk kegiatan tiap tahun.
Catatan tertentu kami tempatkan pada kolom bukti-bukti prestasi sekolah sebagai catatan untuk dapat memberikan gambaran kesimpulan sementara, yang menjadi penting keberadaannya demi mengingat urgennya fasilitas atau bahan temuan itu sendiri.
Kendala teknis tentang system menejerial dan administrasi serta dokumentasi dirasa menjadi sangat penting untuk menjadi catatan dalam EDS ini, disebabkan kesulitannya mengumpulkan beberapa bagian data-data yang diperlukan dan dokumentasi yang minim sehingga akan menjadi kekurangan tersendiri dari Laporan EDS ini.
DATA PENDAHULUAN
1. Identitas Sekolah :
- Nama Sekolah : SMPN 1 KARANG BINTANG
- Nomor Statistik Sekolah : 20 1 15 10 17 001
- Alamat : Jln SMP Desa Manunggal Rt. 26 Kecamatan Karang Bintang Kabupaten Tanah Bumbu
- Nomor Telepon : (0518) 73132
2. Identitas Kepala Sekolah
- Nama : FAJERIANOR, S.Pd.
- Tempat, Tgl. Lahir : Amuntai, 07 Juli 1967
- Alamat : Jl. Kupang Gang Petiti Rt. 7 Desa Sarigadung Kec.
Simpang Empat Kab. Tanah Bumbu Prop. Kalsel.
KP 72271
- Nomor Telepon / HP : (0518) 74787 / HP 08125049468
3. Jumlah Guru : 21 orang
4. Jumlah murid : 345 anak
5. Visi Sekolah : “TERWUJUDNYA PESERTA DIDIK YANG BERTAQWA, BERBUDAYA, BERAKHLAK MULIA, UNGGUL DAN BERPRESTASI “
6. Keunggulan : -1. Memiliki siswa yang berpotensi di bidang olahraga karena secara fisik sudah ditempa oleh kondisi.
-2. Memiliki lahan yang cukup luas, (2 ha) hingga memungkinkan untuk melakukan pengembangan baik fisik maupun non fisik
-3. Memiliki siswa yang berlatar belakang heterogen baik suku maupun agama sehingga menjadi sarana untuk hidup bertoleransi.
7. Kondisi Lingkungn Sekolah : -1. Kondisi sekolah berada di daerah eks transmigrasi (28 tahun) yang kini masyarakatnya sudah membaur antar suku dan membentuk masyarakat baru yang heterogen. Daerah ini menjadi ini menjadi lokasi pengembangan industri karena akan diapit oleh 2 buah pabrik industri baja.
-2. Peluang para lulusan sekolah ini akan mendapatkan prioritas dalam rekrutmen tenaga kerja sehingga sekolah akan berusaha membekali siswa dengan kebutuhan lapangan kerja
-3. Rintangan yang dihadapi adalah dari sisi mental, karena siswa akan berada pada kondisi masa transisi antara masyarakat pedesaan beralih menjadi masyarakat perkotaan yang di
lingkungi industri.
1. STANDAR SARANA DAN PRASARANA
| ||
1.1. Apakah sarana sekolah sudah memadai?
| ||
Spesifikasi menurut standar sarana dan prasarana
· Sekolah mematuhi standar terkait dengan sarana dan prasarana (ukuran ruangan, jumlah ruangan, dan persyaratan untuk sistem ventilasi, dll)
· Sekolah mematuhi standar terkait dengan jumlah peserta didik dalam kelompok belajar
· Sekolah mematuhi standar terkait dengan penyediaan alat dan sumber belajar termasuk buku pelajaran
| ||
Indikator Pencapaian
| ||
Bukti-bukti prestasi sekolah
(Mohon beri tanda centang pada jenis bukti berikut)
|
Ringkasan prestasi sekolah menurut indikator dan berdasarkan bukti
|
Tingkat dicapai
|
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
terimakasih atas kunjungannya,